Wednesday, 14 May 2025
  • SELAMAT DATANG di WEBSITE EXCELLENT ISLAMIC SCHOOL BUKITTINGGI TP.2024/2025

Rapat Bulanan dan Pembentukan Kepanitiaan Khatam Angkatan XIII tahun 2023 – SD ISLAM EXCELLENT PLUS

(Sabtu, 03/12/2022), Hari ini anak kita pulang cepat pukul 11.00 WIB dikarenakan hari ini anak kita mengikuti ujian PKBAM. Selepas anak pulang, seluruh majelis guru dan karyawan SD Islam Excellent Plus mengikuti Agenda Rapat Bulanan di ruang majelis guru. Rapat bulanan rutin diadakan sekali sebulan bertujuan agar senantiasa sistem pendidikan di SD Islam Excellent Plus terus terevaluasi dan melakukan perbaikan-perbaikan supaya lebih baik lagi kedepannya.

Setelah pembahasan rapat bulanan, dilanjutkan dengan rapat membahas mengenai Khatam Al-Qur’an Angkatan XIII tahun 2023 yaitu membentuk kepanitiaan, merumuskan teknis hingga persiapan sejak dini agar nantinya acara dapat berjalan sesuai harapan.

KELUAR